Motivasi dan Himbauan Babinsa untuk Peternak Sapi Demi Meningkatkan Produktivitas

0

SamudraNews.com Aceh Timur – Dalam rangka mempererat komunikasi dengan masyarakat serta mendukung sektor peternakan di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 04/Plk Kodim 0104/Aceh Timur, Serka Atis Setiana, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan Bapak Rusli, seorang peternak sapi di Desa Cot Muda Itam, Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, pada Jumat (14/03/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Serka Atis Setiana memberikan motivasi serta himbauan kepada Bapak Rusli terkait cara merawat ternak sapi dengan baik agar sapi dapat berkembang secara optimal. Ia menekankan pentingnya kebersihan kandang, pemberian pakan bergizi, serta pencegahan penyakit ternak melalui vaksinasi dan perawatan rutin.

“Kebersihan kandang yang terjaga akan mencegah berbagai penyakit pada sapi. Selain itu, pemberian pakan yang cukup dan bernutrisi sangat penting agar sapi tetap sehat dan memiliki bobot yang optimal,” ujar Serka Atis Setiana.

Selain itu, Babinsa juga mengingatkan agar peternak lebih memperhatikan aspek kesehatan sapi dengan melakukan pemeriksaan rutin dan bekerja sama dengan petugas kesehatan hewan setempat. Ia juga menyampaikan bahwa sektor peternakan memiliki potensi ekonomi yang besar jika dikelola dengan baik.

Bapak Rusli selaku peternak menyambut baik kunjungan dan arahan dari Babinsa. Ia mengungkapkan bahwa dengan adanya bimbingan dari pihak TNI, dirinya semakin termotivasi untuk meningkatkan kualitas pemeliharaan ternaknya.

“Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selalu hadir dan memberikan arahan kepada kami para peternak. Semoga dengan bimbingan ini, usaha peternakan sapi kami semakin maju,” ungkapnya.

Kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam bidang peternakan. Diharapkan, melalui kegiatan ini, para peternak di Desa Cot Muda Itam semakin termotivasi untuk mengelola ternak mereka dengan baik, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga dan masyarakat sekitar.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)