Misi Babinsa: Bersihkan Parit, Lancarkan Air, Usir Nyamuk!

0
 

SamudraNews.com |Langsa – Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat, Koptu Endra Pamuji, Babinsa Koramil 02/Lgs, Kodim 0104/Aceh Timur, bersama warga Gampong Blang Senibong, Kecamatan Langsa Kota, Kota Langsa, melaksanakan gotong royong pembersihan parit. Kamis (06/03/2025).


Kegiatan ini dilakukan untuk melancarkan aliran air agar tidak tersumbat dan menggenang, sehingga dapat mencegah munculnya jentik nyamuk penyebab Demam Berdarah Dengue (DBD).


"Kami mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, terutama saluran air. Parit yang tersumbat bisa menjadi sarang nyamuk dan menyebabkan berbagai penyakit, termasuk DBD," ujar Koptu Endra Pamuji.

Warga setempat menyambut baik inisiatif Babinsa dalam membantu menciptakan lingkungan yang sehat dan bersih. Mereka berharap kegiatan semacam ini terus dilakukan secara rutin agar wilayah tetap bebas dari banjir dan penyakit.


Dengan adanya gotong royong ini, diharapkan kesadaran masyarakat semakin meningkat dalam menjaga kebersihan lingkungan demi kesehatan dan kenyamanan bersama. Babinsa juga mengimbau agar warga tidak membuang sampah sembarangan ke parit agar aliran air tetap lancar.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)