"Jelang Idulfitri, Babinsa Koptu Agus Priyono Tinjau Kesehatan Ternak di Desa Timbang Langsa

0
 

SamudraNews.com |Langsa, [08-Maret-2025] – Dalam upaya mendukung sektor pertanian dan peternakan serta mengantisipasi penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak, Koptu Agus Priyono, Babinsa Koramil 22/Lgsb Kodim 0104/Aceh Timur, menyambangi Bapak Heri, salah satu peternak kambing di Desa Timbang Langsa, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa. Kegiatan ini dilakukan menjelang Hari Raya Idulfitri untuk memastikan bahwa ternak di wilayah tersebut dalam kondisi sehat dan terhindar dari penyakit.


Koptu Agus Priyono menyampaikan kepada Bapak Heri dan para peternak lainnya agar segera melapor kepada pihak berwenang jika menemukan gejala-gejala penyakit pada ternak, terutama PMK. “Kita harus proaktif dalam memantau kesehatan ternak, terutama menjelang hari raya, karena tingginya permintaan terhadap daging kambing dapat meningkatkan risiko penyebaran penyakit. Jika ada tanda-tanda ternak terjangkit PMK, segera laporkan untuk diambil langkah penanganan yang cepat,” ujar Koptu Agus.


Koptu Agus juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan kandang dan memberi perhatian ekstra pada kesehatan ternak, agar tetap sehat dan siap untuk memenuhi kebutuhan masyarakat pada Hari Raya Idulfitri.


Bapak Heri, sebagai salah satu peternak, mengapresiasi langkah yang diambil oleh Babinsa dalam melakukan pemantauan dan memberikan edukasi terkait pentingnya kesehatan ternak. “Kami akan lebih waspada dan siap mengikuti langkah-langkah yang disarankan agar ternak kami tetap sehat,” kata Bapak Heri.


Kegiatan ini mendapatkan respon positif dari masyarakat, yang berharap agar kerjasama antara peternak dan TNI semakin erat, demi kelancaran produksi hewan ternak di wilayah tersebut.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)