Meski di bawah terik matahari dan dalam suasana bulan suci Ramadan, Serda Nurdin tetap bersemangat mendampingi petani dalam proses panen. Dengan menggunakan alat arit, ia membantu memotong padi bersama petani, menunjukkan kepedulian dan dukungan nyata dari TNI terhadap sektor pertanian.
Serda Nurdin menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membina masyarakat dan memastikan ketahanan pangan tetap terjaga. "Sebagai Babinsa, kami terus berupaya membantu petani agar hasil panen mereka maksimal. Ini merupakan bagian dari upaya kita bersama dalam mensukseskan program swasembada pangan nasional," ujarnya.
Ibu Nursiah, pemilik lahan, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh Babinsa. "Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa yang selalu mendampingi kami dari mulai tanam hingga panen. Semoga hasil panen kali ini lebih baik dan membawa keberkahan," ungkapnya.