Ketua Tuhapeut pak Tukiman |
Ustadz Maykel |
Dalam catatan historis, Maulid Nabi Muhammad SAW dimulai sejak zaman kekhalifahan Fatimiyah di bawah pimpinan keturunan dari Fatimah az-Zahrah, putri Muhammad. Perayaan ini dilaksanakan atas usulan panglima perang, Shalahuddin al-Ayyubi (1137M-1193 M), kepada khalifah agar mengadakan peringatan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Tujuannya adalah untuk mengembalikan semangat juang kaum muslimin dalam perjuangan membebaskan Masjid al-Aqsha di Palestina dari cengkraman kaum Salibis.
Yang kemudian, menghasilkan efek besar berupa semangat jihad umat Islam menggelora pada saat itu.
Secara subtansial, perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah sebagai bentuk upaya untuk mengenal akan keteladanan Nabi Muhammad SAW.
Dalam kesempatan itu pak Tukiman selaku Ketua Tuhapeut Gampong Sukajadi Kebon Ireng mengatakan bahwa, dalam peringatan maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini, kita menghadirkan penceramah kondang yakni Ustadz Maykel Anres, LC.
"Kemudian, kita juga menyantuni 14 orang Anak yatim dan 18 orang tua jumpo" bebernya
Kita sangat berharap peringatan maulid Nabi Muhammad SAW kali ini benar benar bisa kita jadi kan suri tauladan, selaku masyarakat dapat mentauladmljjnk Muhammad, mari kita jaga kerukunan sesama tetangga agar dapat menciptakan suasana yang harmonis dan welas asih sehingga desa kita bisa tentram dan damai.
"Setiap tahun kita selalu merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW, namun jika kita tidak mau menauladani sipat Nabi betapa meruginya kita, karena Nabi Muhammd sebagai
pembawa ajaran agama Islam. Tercatat dalam sepanjang sejarah kehidupan, bahwa Nabi Muhammad SAW. adalah pemimipn besar yang sangat luar biasa dalam memberikan teladan agung bagi umatnya" tandasnya.
! Roby Sinaga