300 Paket Pangan Murah Disalurkan ke Wilayah Terdampak Banjir Kecamatan Kuta Baharu

Kasus
0

Foto: Dinas Pangan Aceh Singkil salurkan 300 paket bahan pangan murah disalurkan di Kecamatan Kuta Baharu, Aceh Singkil Selasa, 22 Oktober 2024.

SamudraNews.com | Aceh Singkil – Sebanyak 300 paket bahan pangan murah disalurkan di Kecamatan Kuta Baharu, Aceh Singkil, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayah terdampak bencana dan terpencil. 

Kepala Dinas Pangan Aceh Singkil, Abdul Haris, menyampaikan bahwa pasokan ini merupakan bagian dari Gerakan Pangan Murah (GPM) yang dilakukan guna mengatasi kecemasan masyarakat terkait ketersediaan bahan pangan.

"Masuknya pasokan Gerakan Pangan Murah di Kecamatan Kuta Baharu ini sangat membantu masyarakat sehingga mereka tidak perlu khawatir akan kekurangan bahan pangan. Kami berterima kasih atas koordinasi yang baik dengan Kapolsek Kuta Baharu," ujar Abdul Haris, kepada wartawan Selasa, 22 Oktober 2024.

Sebanyak 300 paket disediakan, dengan rincian harga per paket berupa beras premium 10 kg seharga Rp 107.000, gula pasir 2 kg Rp 28.000, minyak goreng kemasan 2 liter Rp 32.000, dan telur ayam 1 papan Rp 41.000. Total harga setiap paket adalah Rp 208.000. Sistem distribusi dilakukan dengan menggunakan satu kupon per kepala keluarga (KK) agar pembagian merata di kalangan masyarakat.

Melihat antusiasme masyarakat, Kapolsek Kuta Baharu, Ipda Romi Junaidi, memberikan dukungan penuh dengan menyediakan tempat di Mako Polsek Kuta Baharu sebagai lokasi penyaluran GPM. Kapolsek bahkan turun langsung membantu tim GPM dalam memastikan proses distribusi berjalan aman dan lancar.

"Kapolsek Kuta Baharu sangat berdedikasi, dan tim GPM merasa terharu atas bantuan yang diberikan oleh beliau beserta jajarannya," tambah Abdul Haris.

Selain itu, harga yang diterapkan di Gerakan Pangan Murah ini seragam di seluruh wilayah, dengan tujuan membantu pengendalian inflasi. Masyarakat pun berdatangan secara bergantian untuk mendapatkan kupon dan membeli paket bahan pangan, terutama mengingat kondisi cuaca yang kurang bersahabat.

"Gerakan Pangan Murah ini diharapkan dapat terus berlanjut untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, khususnya di wilayah-wilayah yang sulit terjangkau dan terdampak bencana," imbuhnya.

| KM


Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)