Acara di buka oleh Camat Langsa Lama pada hari Senin (12/8/2024) sekira pukul 20.30 wib.
Saat di konfirmasi media ini Camat Langsa Lama yang kacap kali di sapa Reza itu menjelaskan bahwa Turnamen ini digelar untuk menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, dan momen berharga untuk merefleksikan perjuangan bangsa dan memperkuat semangat kebangsaan.
"Merayakan Hut RI yang menjadi simbol persatuan dan kesatuan seluruh rakyat Indonesia tanpa memandang suku, agama, atau budaya mereka. Selain itu, perayaan ini mengingatkan kita pada perjuangan para pahlawan yang berjuang untuk mendapatkan kemerdekaan dan membentuk Indonesia sebagai negara yang berdaulat sendiri" ujar Reza.
Lanjut Reza, untuk itu saya ucapkan selamat bertanding kepada 396 peserta sekecamatan Langsa Lama tetap junjung tinggi seportifitas.
"Turnamen ini di gelar bukan semeta mata mencari juara atau mencari bibit bibit berbakat, melainkan menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 sekaligus mempererat silaturahmi antar Gampong dan Forkopimcam Langsa Lama" tandasnya.
| Roby Sinaga