Satgas TMMD 117 Kodim 0104/Atim Kebut Pengerjaan Sasaran Fisik MCK

0

SamudraNews.com | Langsa - Personil Kodim 0104/Atim yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TMMD ke 117 terus berjibaku melanjutkan pengerjaan sasaran fisik pembangunan MCK (Mandi, cucu, kakus) yang berlokasi di Dusun Merak Sukajadi, Desa Kebon Ireng, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa, Sabtu (22/07/2023).

Dalam pembangunan sarana MCK tersebut Satgas TMMD telah selesai melakukan pemasangan kusen pintu yang dilanjutkan ketahap penyambungan bata dinding bangunan.

Serda Joko Irawan selaku tukang dilokasi sasaran fisik MCK mengatakan tahap pengerjaan hari ini yaitu pemasangan batu bata yang sebelumnya dihentikan karena proses pemasangan kusen pintu.

"Hari ini kita mulai kembali pemasangan bata dinding bangunan, dengan target selesai pasang bata kita lanjut ke pengecoran dinding kusen", jelasnya.

Sementara Kapten Inf Syahrial selaku Perwira Kordinator umum kegiatan menjelaskan, intuk saat Satgas TMMD ke 117 terus mengoptimalkan pengerjaan sasaran fisik sebagai acuan pembangunan program TMMD dapat selesai tepat waktu.

Kita ketahui bersama, kegiatan TMMD Kodim 0104/Aceh Timur telah merencanakan pembangunan yang terbagi menjadi dua sasaran yakni sasaran fisik dan sasaran non fisik. Untuk sasaran fisik yaitu, penimbunan jalan sepanjang 1.245 x 4 meter, penimbunan jalan sepanjang 600 x 5 meter, Pembuatan 1 unit jembatan 5 x 5 meter, pembuatan 1 unit pelat beton, pembangunan 5 unit gorong-gorong, pembangunan 1 unit MCK serta pembangunan sarana olah raga berupa lapangan bola volly, untuk kegiatan Non fisik ada penyuluhan kesehatan, sosialisasi pertanian, sosialisasi Narkoba serta serbuan teritorial berupa bantuan perlengkapan sekolah, " tutupnya.(Ihy)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)