Tujuan kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan dan keakraban serta kebersamaan sekaligus memberi motivasi dan masukkan dengan Bapak Safwan yang sedang melakukan pengolahan dan pencetakan gorong gorong parit dan Sumur Cincin.
Serda Jumadika tak lupa memberikan saran dan masukan ke Bapak Safwan agar tetap menjaga kualitas dan mutu dari sumur cincin buatannya dan berharap tetap menjaga kualitas kerajinannya.
Usaha Pembuatan cincin sumur itu sudah beroperasi lama dikawasan ini, hal itu dilakukan olehnya sebagai langkah usaha memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar untuk mempermudah kebutuhan bahan bangunan di rumah rumah warga.
"Ucapan terimakasih terlontar dari mulut Bapak Safwan ia begitu berterimakasih kepada TNI dalam hal ini Serda Jumadika selaku Babinsa atas semua masukan dan dorongan sehingga usaha sumur cincin miliknya masih bisa bertahan sampai saat ini," Tutupnya.