Monitoring Stok Pangan Jelang Bulan Ramdahan, Babinsa Nurussalam Sambangi Penggilingan Padi

0

SamudraNews.com | Aceh Timur - Sebagai upaya dalam menyiapkan ketahanan pangan jelang bulan Ramadhan 1444 H, Serda Muhammad Agus Babinsa Koramil 09/Nurussalam Kodim 0104/Aceh Timur melakukan pengecekan stok pangan berupa gabah dan beras di beberapa kilang Padi diwilayah kecamatan Nurussalam, Minggu (12/03/2023).

Dalam kegiatanya Serda Muhammad Agus melakukan mengecek akan ketersediaan gabah dan kualitas beras dengan tujuan untuk memastikan kebutuhan pangan bagi masyarakat terpenuhi jelang bulan suci ramadhan.

“Kesempatan kali ini kita menyambangi kilang padi yang terletak di Desa Blang Pajou , saya melihat contoh dari beberapa karung beras dan kualitasnya sejauh ini sangat baik serta untuk ketersediaan gabah masih dalam kondisi aman", kata Agus.

Lanjutnya, kita berharap ketersediaan bahan pangan yang sudah menjadi kebutuhan pokok masyarakat ini dapat tetap terjaga di setiap wilayah khusunya di Kecamatan Nurussalam dan mengingat beberapa pekan kedapan kita akan memasuki bulan puasa sehingga ketersediaan pangan masyarakat dalam hal ini beras dapat terpenuhi, tandas Agus.(Ihy)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)