Silaturahmi Babinsa Bayu Ariyanto Berujung Rezeki

0

SamudraNews.com | Aceh Timur - Kegiatan silaturahmi Babinsa (Bintara Pembina Desa) yang meliputi anjangsana serta komunikasi sosial tentang kondisi sosial dan keadaan situasi wilayah di desa binaan adalah tugas pokok seorang Babinsa, seperti halnya saat ini yang di lakukan oleh Serda Bayu Ariyanto Babinsa Koramil 08/Spu Kodim 0104/Atim silaturahmi ke kandang ayam potong warganya di Desa Bantayan Kec. Simpang Ulim Kab. Aceh Timur.

Silaturahmi di Rabu (18/01/2023) mulai pagi hari, Babinsa Bayu terjun langsung ke kandang milik Mahyuddin (45) untuk berbincang sejauh mana perkembangan usaha warga binaanya dalam beraktivitas mencari keuntungan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga agar lebih layak dan sejahtera, ungkap Serda Bayu kepada awak media ini.

Lewat silaturahmi ini juga ia lakukan pendampingan dengan pemantauan usaha warganya sudah sejauh mana keberhasilan di tahap ini, dengan ukuran kandang 12 x 50 Meter dan diisikan bibit ayam sebanyak 3000 ekor yang baru saja kemarin telah panen dengan hasil yang lumayan baik, yakni dengan hasil penjualan yang mendapatkan laba usaha 35 % dari modal yang dikeluarkan -+ 50 Juta Rupiah, berarti hasilnya senilai -+ 15 Juta Rupiah.

" Alhamdulillah Pak Babin, untuk tahap kali ini ayam terjual 2.750 ekor, dan saya mendapatkan keuntungan -+ 15 Juta Rupiah, nah sekitar -+ 150 ekor lagi lah yang ada di kandang ini sekarang, Pak Babin ", ucap Mahyuddin, imbuhnya.

Dengan rasa syukur Babinsa Bayu menyambung juga dengan kalimat " Alhamdulillah " juga, sehingga hasil komunikasi yang baik dan selaku sebagai Babinsa di Desa Bantayan yang berinteraksi positif berujung rezeki oleh Babinsa Bayu, ia di sangonin/diberi Mahyuddin saat pulang dari kandang kandangnya dengan membawa 2 ekor Ayam untuk di masak di Kantor Koramilnya, tambahnya.

Kegiatan silaturahmi yang berujung rezeki ini merupakan tambahan semangat bagi Babinsa Bayu Ariyanto untuk selalu menjaga dan menciptakan kondisi desa binaannya selalu dalam keadaan aman dan nyaman, sehingga bagi warganya dalam berusaha untuk mencari nafkah keluarga berjalan dengan aman dan lancar, dengan kata terima kasihnya kepada Mahyuddin ia mendoakan semoga usaha ayam potong miliknya kedepan selalu berhasil dan sukses, pungkas Serda Bayu Ariyanto.(Ihy)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)