Sebelumnya curah hujan yang tinggi dibeberapa wilayah Aceh timur mengakibatkan terjadinya luapan air sungai arakundo yang berdampak pada terendamnya sejumlah pemukiman warga salah satunya di wilayah Kecamatan Pante Bidari.
Menyikapi hal tersebut pemerintah Kecamatan bersama Dinas Sosial Aceh Timur bergerak cepat salurkan bantuan berupa sembako kepada sejumlah warga yang terkena musibah Banjir.
Serka Abdul Hakim mengatakan bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat khususnya yang tertimpa musibah banjir, dengan harapan untuk memberikan motivasi serta dukungan moril dan membantu meringankan beban keluarga yang tertimpa musibah.
"Kegiatan kali ini kami turun langsung membatu proses penyaluran bantuan yang nantinya akan langsung disalurkan kepada warga yang terdampak banjir", kata Serka Abdul Hakim saat menurunkan barang.
Lanjutnya Babinsa menghimbau untuk tetap waspada mengingat cuaca saat ini masih tergolong rawan turun hujan sehingga ditakutkan air sungai kembali meluap, tutup Babinsa.(Ihy)