Sambang Desa, Kanit Binmas Polsek Idi Tunong Ajak Warga Menjadi Mitra Polri

0

SamudraNews.com | Keberadaan Polri di tengah-tengah masyarakat sangat dibutuhkan dan didambakan. Ibarat kepingan mata uang logam yang saling melengkapi, demikian menggambarkan hubungan yang erat dan harmonis antara Polri dengan masyarakat.

Dalam hal ini hubungan baik antara Polri terhadap masyarakat di wilayah hukumnya Kanit Binmas Polsek Idi Tunong Aipda Yusnadi melaksanakan kegaiatan sambang desa di Gampong Buket Teukuh dan Gampung Seneubok Buloh. Kamis, (13/10/2022).

Pada kesempatan tersebut Aipda Yusnadi menyampaikan beberapa imbauan Kamtibmas serta mengajak warga menjadi mitra Polri. Salahsatu caranya adalah menyampaikan informasi jika ada gangguan Kamtibmas atau perihal lainnya kepada Bhabinkamtibmas atau menghubungi Polsek Idi Tunong.

“Kami berharap warga ikut membantu Polri dalam menjaga keamanan secara swakarsa di wilayahnya masing-masing, sehingga tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif.” Ujar Aipda Yusnadi.

Sementara itu Kapolsek Idi Tunong Ipda Iswahyudi, A.Md.,S.Psi  mengatakan, kegiatan sambang desa ini bertujuan untuk mempererat tali silahturahmi antara Polri dengan seluruh elemen masyarakat.

Polri, dalam hal ini Polsek Idi Tunong tidak bisa bekerja dan bertugas sendiri tanpa bantuan serta partisipasi dari masyarakat untuk itu peran serta warga sangat kami harapkan. Jelas Ipda Iswahyudi. (I-oNe).

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)