Bentuk Dukungan Pada Pembangunan Desa, Babinsa 17/Idt Karya Bakti Bangun Saluran Irigasi

0

SamudraNews.com | Aceh Timur - Wujud dukungan terhadap pembangunan yang ada diwilayah desa binaan, Babinsa Koramil 17/Idi Tunong Kodim 0104/Aceh Timur Serma Yusuf Hidayat melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembangunan saluran irigasi diwilayah Desa Buket Teukuh, Kecamatan Idi Tunong, Aceh Timur, Senin (25/07/2022).

Menurut Serma Yusuf kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka mendukung kegiatan pembangunan di desa binaannya, hal ini juga dimaksudkan untuk mewujudkan Kemanunggalan TNI – Rakyat agar tetap terjalin hubungan yang baik, sehingga Koramil 17/Idt dapat mencapai pembinaan teritorial secara tepat sasaran.

“Selain melakukan pendampingan sebelum, saat dan sesudah masa tanam padi, keikut sertaan kita dalam pembangunan saluran irigasi ini dilakukan untuk mendukung para petani untuk menyambut musim tanam padi”, ujarnya.

Sementara Muzakir Geuchik Desa Buket Teukuh yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa, peningkatan jaringan irigasi ini adalah bertujuan untuk memperlancar pengairan sawah khususnya di wilayah Desa Buket Teukuh.

“Memang keberadaan irigasi ini sangat dibutuhkan oleh para petani untuk mengairi sawahnya dan mengingat saat ini akan memasuki musim maka perawatan saluran irigasi sangat bermanfaat,” jelasnya.(Ihy)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)