DINAS PUPR Langsa Tinjau Banjir Lengkong Dan Mencari Akar Permasalahannya

0




SamudraNews.com | Langsa-Aceh, Hujan yang mengguyur Kota Langsa pada hari Selasa (21/6/2022) telah merendam ratusan rumah warga Gampong Lengkong  dan Gampong Karanganyer Kecamatan Langsa Baro Kota Langsa.

Melihat kondisi tersebut Pihak Dinas PUPR Langsa  terjun langsu ke lokasi banjir dan menelusuri asal air hingga ke perkebunan PTPN I. 

Dalam kesemparan itu Muharam, ST, M.Si selaku Kepala dinas PUPR Langsa. Melalui Seketaris PUPR Ade Putra Wijaya Siregar, ST di dampingi Zulfikar ST  Bina Program Mengatakan, Untuk mengetahui mengapa terjadi Banjir, kita harus menelusuri hulu dari banjir tersebut sehingga kita bisa mencari akar permasalahannya dan dapat membuat solusi apa  yang harus di lakukan .

"Setelah kita telusuri bersama masyarakat setempat, ternyata banjir yang melanda Gampong Lengkong dan Karanganyer karena debit air dari perkebunan PTPN I  tidak tertampung di saluran yang sudah ada, untuk itu Solusinya kita buat bendung gerak yang dapat mengatur air sesuai kebutuhan" ujarnya.

Lanjut nya, Bandung gerak tersebut ideal nya di bangun di bawah Titi Minah di areal PTPN I, jika itu di bangun kemungkinan besar jika hujan turun Gampong Lengkong dan Karanganyer tidak banjir lagi.

| Roby Sinaga 

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)