Muspika Kecamatan Rupat Utara Sosialisaikan pencegahan Kebakaran Hutan



Samudranews.com - Bengkalis-Riau, Pemerintah Kecamatan Rupat Utara, Kab, Bengkalis, Agus Sopyan, S.STP, MPA. Mengucapkan Selamat Datang Kepada Danramil 05/ Rupat, yang mensosialisasikan Pencegahan Karhutla di Jajaran Kecamatan Rupat Utara Pada Hari Selasa 10/12 2019, di Gedung Pertemuan Perkasa.

Disamping itu dalam menghadapi musim kemarau yang diperkirakan mulai awal tahun 2020 berupaya menggalakkan kegiatan sosialisasi pencegahan serta penanggulangan kebakaran hutan dan lahan lanjutnya.

Kegiatan sosialisasi itu perlu ditingkatkan terutama di sejumlah Desa Sekecamatan Rupat utara yang cukup rawan terjadi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) sebagai tindakan pencegahan dini agar daerah ini terhindar dari bencana kabut asap, kata Camat Rupat, Agus Sopyan, Selasa 10/12 2019 di gedung pertemuan perkasa Kantor Camat Rupat Utara.

Ketika di Temui Samudranews.com selasa 10/12 2019, Danramil 05/ Rupat, (Kapten Sugiono), Mengatakan Untuk melakukan kegiatan sosialisasi secara maksimal, pihaknya melibatkan seluruh jajaran TNI/Polri, masyarakat dan Masayrakat Peduli Api (MPA). Pencegahan Karhutla Beliau Menyapaikan Instruksi Presiden RI, Pencegahan lebih diutamakan dari pada Penanggulangan Kebakaran Hutan dan lahan pada tahun 2019 ditemukan 1.315 HA kasus ujarnya.

Selain menggalakkan kegiatan sosialisasi, pihaknya juga berupaya memetakan desa yang tergolong rawan kebakaran hutan dan lahan pada setiap musim kemarau untuk mencegah terjadinya bencana kabut asap, dampak kebakaran hutan dan lahan itu, Sekolah diliburkan nelayan terbatas untuk mencari ikan, begitu jaga aktifitas yang lain, mengakibatkan 124 kasus Infeksi saluran pernapasan terjadi di pulau rupat ini.

"Danramil 05/ Rupat Mengimbau Kepada Masayrakat Rupat Utara Masayrakat Peduli Api (MPA) Desa, Diharapkan Melaksanakan Patroli yang Rawan Api, Begitu juga Kades - Kades Sekecamatan Rupat utara adakan Pemasangan Baleho Sitiap Desa, Memberikan Himbauan dan Sosialisasi. " jelasnya.

Dalam Kegiatan Sosialisasi Karhutla ini turut ikut yang hadir Kapolsek Rupat Utara, (Jasri Tabing), Empat Kepala desa, Kepala dusun, Rt, Rw, dan MPA, Setiap desa, antara lain, Desa tanjung Medang, Desa Teluk Rhu, Desa Putri Sembilan, Desa Kador.


 | Koto